Minggu, 25 Desember 2016

Cara Mengganti Logo Screen Pada Windows 7



hai... kawan apa kabar semua ? baik kan pastinya .... kali ini blog ind suks ingin memberikan tutorial tentang cara mengganti logon screen di windows 7. pasti pada penasaran kan yuk langsung simak ajah tutorialnya yaaaa :)

Cara mengganti Logon Screen Windows 7 atau cara mengubah Logout ScreenWindows 7 dengan sistem registry / REGEDIT adalah :

Pertama :
klik Start, kemudian ketik REGEDIT pada kotak Search, lalu tekan Enter

Kedua :
setelah jendela Registry Editor terbuka, cari dan kemudian klik pada HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Authentication\LogonUI\Background

Ketiga :
di layar sebelah kanan klik 2X pada OEMBackground dan set nilainya (value data) menjadi 1 lalu tekan OK. Jika key OEMBackground tidak ada, Anda bisa membuatnya dengan cara klik kanan New > DWORD (32-bit) Value dan set nilainya menjadi 1 lalu tekan OK.

Keempat :
tutup Registry Editor, lalu siapkan file gambar yang akan dijadikan wallpaper logon screen Windows 7 dan ubah namanya menjadi backgroundDefault.jpg

Kelima :
pindahkan file backgroundDefault.jpg tersebut ke folder C:\Windows\system32\oobe\info\backgrounds (pada contoh ini lokasi Windows 7 ada di Drive C)

Keenam :
apabila folder \info\backgrounds tidak ada, Anda bisa membuatnya sendiri lalu taruh file backgroundDefault.jpg ke dalamnya

yang terakhir nih :
kemudian restart komputer, dan apabila langkah-langkah di atas sudah benar dilakukan, maka bisa Anda saksikan tampilan wallpaper logon screen Windows 7 telah berubah.

simak tutorial berikut jika anda belum paham 

0 komentar

Posting Komentar