Kamis, 29 Desember 2016

Cara Mudah Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10

Linux Bash Pada Windows 10 – Windows 10 baru saja merilis update terbarunya pada awal Agustus kemarin, atau lebih dikenal dengan sebutan Windows 10 Annyversary Update. Banyak perubahan yang dibawa bersama dengan update ini, salah satunya dengan menghadirkan fitur Linux Bash.
Linux Bash sendiri memungkinkan kita menjalankan perintah-perintah yang biasa kita gunakan pada terminal linux. Namun, secara default fitur ini belum aktif dan untuk mengaktifkannya kita perlu malakukan beberapa langkah.
Syarat untuk bisa menikmati fitur Linux Bash adalah komputer dengan OS Windows 10 Anniversary Update Version 1607 64-bit. Jadi, kalau OS Anda masih 32-bit, tidak akan bisa mengaktifkan fitur ini.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10

1. Klik tombol start kemudian pilih settings.
Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)
2. Kemudian kita pilih tab Update & Security > For Developer. Kemudian alihkan cekbox pada Developer mode.
Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)
3. Lalu buka control panel, lalu klik Programs > Turn windows features on or off.
Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)
4. Beri tanda centang pada opsi Windows Subsystem for Linux (Beta), kemudian klikOk.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)
5. Anda akan diminta untuk me-restart komputer, maka pilih restart.
6. Setelah masuk ke windows lagi, buka command prompt. Lalu ketik perintah “Bash”. Tunggu sampai proses download dan install selesai.
7. Setelah selesai proses instalasinya, nanti akan diminta untuk memasukanusername dan password. Dan Anda sudah bisa menggunakan Linux Bash untuk menjalankan beberapa perintah Linux.
Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)
8. Kita juga bisa langsung menjalankan Linux Bash tanpa harus melalui command prompt, karena sudah ada launcher-nya sendiri. Ketik saja “bash” pada pencarian di start menu.
Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)
Jadi, bagi Anda yang ingin merasakan sensasi bermain-main dengan terminal Linux tapi belum ingin hijrah ke Linux, bisa manfaatkan fitur ini. Walaupun belum selengkap yang aslinya, tidak ada salahnya dicoba. Anda sudah coba?

0 komentar

Posting Komentar